GURU ADALAH PEMIMPIN SEBENARNYA
Pdt. W.T.P. Simarmata, MA |
Mengajar berarti belajar lagi, Sang Guru menyentuh masa depan. Sang Guru pun mengajar. Murid yang dipersenjatai dengan informasi, akan selalu memenangkan pertempuran. Seorang Guru akan Menggandeng tangan, Membuka pikiran Menyentuh hati, Membentuk masa depan dan Seorang Guru akan berpengaruh selamanya serta Dia tidak pernah tahu kapan pengaruhnya berakhir.
Mengajar bukan profesi, mengajar adalah kegemaran. Banyak Guru telah mencapai sebuah kesimpulan yang menakutkan bahwa Guru adalah unsur penentu di dalam kelas. Pendekatan pribadi sang gurulah yang menciptakan iklimnya suasana hatinyalah yang membuat cuacanya. Sebagai seorang Guru, akan memiliki kekuatan yang sangat besar untuk membuat hidup seseorang menderita atau gembira. Sang Guru bisa menjadi alat penyiksa atau pemberi ilham, bisa bercanda atau mempermalukan, melukai atau menyembuhkan. Dalam semua situasi, reaksi Gurulah yang menentukan, apakah sebuah krisis akan memuncak atau mereda dan apakah seseorang akan diperlakukan sebagai manusia atau direndahkan.
Kebajikan atau pengetahuan saja takkan cukup sebagai modal menjadi Guru. Anugrah mengajar adalah bakat yang khas dan melibatkan kebutuhan serta hasrat dalam diri sang Guru sendiri.
Guru tidak bisa mengajari orang apapun, Guru yang hebat hanya bisa membantu mereka menemukan jati diri di dalam diri mereka sediri.Kemudian seorang Guru hebat mengganggap bahwa Anak-anak di dalam kelas mutlak lebih penting daripada pelajaran yang diajarkan kepada mereka.
Guru tidak selalu bisa membangun masa depan bagi generasi muda, tapi Guru yang hebat bisa membangun generasi muda untuk masa depan. Tujuan pendidikan adalah mempersiapkan generasi muda Untuk mendidik diri mereka sendiri seumur hidup mereka. Sebabg Pendidikan bukanlah sesuatu yang diperoleh seseorang, Tapi pendidikan adalah sebuah proses seumur hidup dan Pendidikan bukan persiapan untuk hidup.Pendidikan adalah hidup itu sendiri
Jangan pernah meragukan keberhasilan Sekelompok kecil orang yang bertekad mengubah dunia Karena hanya kelompok seperti itulah yang pernah berhasil melakukannya.
Jika Guru memberi tahu mereka, Mereka hanya akan melihat gerakan bibir sang guru saja tetapi Jika Guru menunjukan kepada mereka, Mereka akan tergoda untuk melakukannya sendiri.
Salah satu tanda seorang pendidik yang hebat adalah kemampuan memimpin murid-murid menjelajahi tempat-tempat baru yang bahkan belum pernah didatangi sang pendidik.
Dari : Kami Bukan Seorang Guru hanya Pembangkit